Emil Adolf von Behring

Behring dilahirkan di Hansdorf, Eylau. Ia belajar ilmu kedokteran pada tahun 1874 hingga 1878 di Army Medical College di Berlin, Jerman. Setelah itu ia bekerja sebagai dokter militer dan kemudian menjadi profesor ilmu kesehatan pada Fakultas Kedokteran Universitas Marburg hingga akhir hidupnya.

Behring menemukan antitoksin difteri. Ia sangat terkenal dengan sumbangannya pada immunologi dan mencapai puncak ketika mendapat Hadiah Nobel dalam Fisiologi atau Kedokteran untuk pertama kalinya pada 1901. Penghargaan tersebut diberikan atas pengembangan terapi serum difteri. Peneltiannya tersebut juga mengembangkan terapi serum untuk tetanus bersama Emile Roux.

Behring meninggal di Marburg, Jerman. Namanya diabadikan pada Dade Behring, perusahaan yang bergerak dalam bidang diagnostik klinik dan pabrik obat di Marburg dinamai Behringswerke. Selain itu namanya dihormati pada Hadiah Emil von Behring dari Universitas Marburg.
BAGIKAN PRINT
Emil Adolf von Behring - Written by Unknown , Published at 15.18, Categorized As Emil Adolf von Behring , tokoh . And Have 0 comments

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINYA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015. DIKABARKAN. Powered by Blogger